19 Desember 2011

Financial Planning

di 05.06
Happy Monday :D :D

Sesuai judul, saya mencoba bicara tentang duit aka money 

Terinspirasi dan tercetus, ketika salah seorang kawan mengeluh bahwa gaji yang diterima tidak pernah cukup bahkan dia juga mengeluhkan kalo gaji nya yang dulu lebih sedikit dirasa lebih cukup dibanding dengan gaji yang sekarang dia dapatkan. 


Aku yang menjadi pendengarnya jadi menerawang …. Untuk melihat nasib keuanganku juga dan jadinya berpikir “hmm sepertinya bukan Cuma dia yang butuh financial planner tapi diriku juga butuh financial planner ” ** melihat bahwa saya boros dan kurang bisa memanage keuangan -.-“


Saat teman saya bertanya “Jadi menurut u gue baiknya gimana ya ???”

 
Saya coba menenangkan sahabat saya, dan berdiskusi sambil googling nyari ilmu sama mbah Google dan jadilah strategi financial ala ~Na :D :D dimana saya akan terapkan juga strategi itu pada diri saya sendiri!!

#Pertama
Sesaat setelah gaji diterima tanpa basa – basi langsung disisihkan minimal 10% dan sangat disarankan untuk menabung di rekening terpisah. 



#Kedua
Setelah menabung persiapkan dengan matang apa – apa saja yang harus dibayar. Jika anda mempunyai hutang ataupun cicilan segera mulai saat ini bayarkan dan segera lunasi. 

PS . Kartu kredit yang sehat seyogya nya dipergunakan untuk kepentingan yang benar2 mendesak, mempunyai lebih dari 1 kartu kredit sangatlah tidak bijak karena mereka adalah pembunuh berdarah dingin! 


 Jika anda tidak bisa mengendalikan pemakaian dari setiap kartu kredit yang anda punya segeralah untuk mengambil tindakan yaitu gunting kartu kredit anda dan buang ke tempat sampah dan segera lunasi pemakaian



#Ketiga
Sediakan budget untuk pemakaian kartu kredit! Pilah dengan baik setiap pemakaian kartu kredit dan persiapkan juga apa – apa saja yang memang harus mempergunakan kartu kredit. Ingat prinsip sebelum anda mulai tergoda untuk belanja.

“KEBUTUHAN VS KEINGINAN”
Jika memang benar itu kebutuhan yang harus dibeli atau mungkin itu hanya keinginan semata yang setelah dibeli malah membawa penyesalan :( :(


#Keempat
Sisa dari gaji anda saat ini mungkin sedikit, namun percaya lah bahwa setelah hutang dan cicilan anda lunas, anda akan tahu bahwa gaji yang anda hasilkan tidak sedikit.


Yeyyy saya akan lakukan dan semoga Teman saya pun demikian dan kami menjadi sama – sama lebih baik :D :D dan tambah kaya tentunya *aminnnnnnnnnnnnnnnnnnnnn



~Na

0 komentar:

Posting Komentar

 

~ The Simplicity of Life .. Copyright © 2010 Design by Ipietoon Blogger Template Graphic from Enakei